Range Adalah? Pengertian Range, Fungsi, dan Penggunaannya di Exel

Range Adalah – Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan mengenai definisi, fungsi, dan penggunaannya di excel secara lengkap. Range adalah (Cell Range) merupakan salah satu fitur yang cukup berguna pada MS Excel jika anda ingin melakukan pengolahan data secra lebih praktis.

Range Adalah?

Pengertian dari Range adalah gabungan/kumpulan dari beberapa sel dalam excel yang memiliki fungsi untuk mengolah sebuah data dengan otomatis melalui berbagai bentuk seperti rumus, perhitungan dasar, pengolahan data, pembuatan tabel, pembuatan grafik hingga manajemen data.

Tentunya hal ini menjadi pilihan terbaik sebagian orang untuk mengolah datanya, baik data keuangan, atau data lainnya.

Bentuk dari range di excel, ketika ditampilkan terlihat seperti pada gambar di bawah ini:

Range Adalah

Selain terlihat sangat rapi dan beraturan seperti contoh di atas, terdapat juga range yang setiap selnya tidak saling berdekatan satu dengan lainnya. Contohnya adalah seperti di bawah ini:

Range Adalah

Pada pemakaiannya sendiri sebagai referensi satu formula atau untuk hal lainnya. Umumnya dipakai range beraturan seperti pada contoh yang pertama. Contoh bentuk penulisan range-nya sendiri adalah B2:D11. Penulisan itu berarti range yang di referensikan mencakup sel dari koordinat B12 hingga mencakup koordinat D11 di excel.

Perbedaan Antara Sel dan Range

Setelah membaca penjelasan di atas, apakah sudah terpikirkan perbedaan antar sel dan range bagi kamu?

Jadi perbedaaan antara sel dan range adalah cell adalah penggabungan antar kolom dengan baris pada lembar sheet beserta koordinatnya saja, dan digunakan untuk menginput datamu secra terpisah dengan sel lainnya. Sedangkan range adalah kumpulan cell bisa berupa beberapa cell dalam satu kolom yang sama atau beberapa cell dalam baris yang sama. Dan memiliki fungsi untuk mengolah sebuah data dengan otomatis melalui berbagai bentuk seperti rumus, perhitungan dasar, pengolahan data, pembuatan tabel, pembuatan grafik hingga manajemen data.

Baca Juga  3 Cara Mengatasi "Mohon Maaf Anda Tidak Dapat Membeli Produk Ini Telkomsel"

Sebagai contoh untuk memperjelas perbedaannya, berikut adalah sel ketika kita soort di excel:

Range Adalah

Ketika digunakan untuk penulisan tertentu, sel pada contoh tersebut dituliskan dalam bentuk C3.

Kegunaan dari Range

Terdapat beberapa kegunaan yang bisa didapatkan ketika kita menggunakan range di excel, berapa fungsinya adalah untuk:

  • Memformat lebih dari satu sel secara sekaligus.\
  • Dapat mereferensikan isi lebih dari satu sel dalam bentuk penulisannya.
  • Dan yang terakhir dapat berfungsi menghapus isi lebih dari satu sel jika kamu menginginkannya.

Cara Membuat Range

Cara yang pertama ini merupakan metode yang sangat mudah dan simpel. Hal ini dikarenakan kita dapat memilih range pada lembar kerja hanya dengan mengunakan mouse atau dengan teknik memblok seperti biasanya.

Berikut ini adalah salah cara membuat range excel yaitu dengan menggunakan mouse:

  • Langkah pertama yaitu dengan mengklik kiri dan tahan mouse pada salah satu sel yang ingin kita pilih rangenya.
  • Lalu masih menahan klik kiri pada mouse, dan kemudian seret mouse berdasarkan range yang ingin kita pilih, hingga warna pada sel yang kita pilih menjadi warna abu-abu.
  • Setelah itu jika sudah membuat range sesuai dengan keinginan kita, lepaskan klik kiri pada mouse. Maka kita akan melihat warna abu-abu yang tampil pada lembar kerja tersebut adalah range yang telah kita pilih.

Jika anda ingin menggunakan keyboard anda untuk melakukannya, anda bisa menekan tombol shift sambil menekan tombol arah untuk menyorot rangemu.

  • Jika ingin membuat range yang setiap selnya berjauhan, maka tekan Ctrl (command pada mac) sambil mengklik sel anggota rangemu.
  • Jika ingin mulai membuat range menuju ke kolom paling atas yang sama sesuai dengan sel yang kita aktifkan, anda dapat mengetik kombinasi Shift+ Page Up.
  • Jika anda ingin mulai untuk membuat range menuju ke kolom paling bawah yang sama sesuai dengan sel yang kita aktifkan, anda dapat mengetik kombinasi Shift + Page Down
  • Jika anda ingin memilih range menuju ke sel paling akhir lembar kerja sesuai dengan tanda panah yang kita operasikan.
  • Dalam penulisan langsung anda dapat memasukan rangenya dengan terlebih dahulu mengetikan koordinat sel ujung kiri di atas rangemu, lalu dilanjutkan dengan tanda titik dua (:) serta koordinat ujung kanan bawah target kamu.
Baca Juga  4 Cara Mengatasi Hotspot iPhone Tidak Bisa Connect ke Laptop

Contohnya bisa dilihat ketika ingin memasukan range kita sebagai referensi penjumlahan SUM.

Range Adalah

Kamu hanya perlu memasukkan range di mana semua angka untuk dijumlahkan berada dan penulisan SUM-nya akan cepat dilakukan. Dengan penulisan range di sini tentu hal ini akan mempermudah kita karena kita tidak perlu memasukan angkanya satu persatu.

Cara Menanamkan Range (membuat named range)

Cara menanamkan range di excel sendiri terbilang cukup mudah, kamu hanya tinggal menyorot target rangemu terlebih dahulu, lalu klik kanan dan pilih Defined Names, serta kamu juga bisa mengakses menu penamaan range dari tab Formulas lalu klik Define Name.

Klik kanan:

Range Adalah

Tab Formulas:

Range Adalah

Dan pada dialog box yg muncul, namakan rangemu sesuai dengan preferensi kamu. Nama ini nantinya juga akan digunakan untuk menjelaskan range tersebut.

Range Adalah

Setelah selesai Klik Ok atau tanda tambah lalu klik Ok.

Range Adalah

Dan sekarang setelah semuanya selesai, range kamu sudah memiliki nama. Dan juga kamu dapat menggunakan nama tersebut ketika ingin menjelaskan/mereferensikan dalam suatu penulisan.

Dengan menggunakan fitur penamaan range atau named range kamu dapat dengan mudah memasukkan range tertentu sebagai referensi kamu dalam beberapa penulisan rumus, sehingga kamu tidak selalu mengulang mengetik drag range tersebut karena hal tersebut digunakan di banyak tulisan.

Kegunaan/Fungsi Named Range

Pada umumnya fungsi dari named range ini adalah untuk kamu dapat mereferensikan suatu range tertentu dengan mudah ketika memerlukannya dalam suatu penulisan.

Cara Menggunakan Named Range

Cara menggunakan named range yang sudah kamu buat hanya dengan menuliskan name range tersebut ketika dibutuhkan.

Untuk lebih memperjelas dan memahaminya, perhatikan contoh berikut. Misalkan kita ingin menggunakan range di rumus SUM dengan namanya.

Baca Juga  Kode Remot TV China Lengkap Dengan Cara Settingnya

Range Adalah

Jika kamu sudah memberi penamaan nama pada range tersebut. Kamu hanya perlu menuliskan namanya saja saat kamu ingin mereferensikannya. Salah satu contohnya saat kamu sudah menamain range dari SUM tadi dengan nama “Kuantitas_Penjualan“. Kamu dapat menggantikan penulisan range tersebut dengan namanya seperti pada gambar berikut ini:

Range Adalah

Seperti kamu lihat pada gambar di atas, hasil dari setiap penjumlahannya tetap sama dan tidak error walaupun kita menggunakan nama rangenya pada penulisan SUM. Jika anda memerlukan range kuantitas penjualan tersebut lagi di tempat yang lain, anda hanya tinggal menuliskan namanya saja yaitu “Kuantitas_Penjualan” lagi.

Penutup

Perlu anda ketahui range dari suatu named tidak bersifat dinamis, jika kamu menambahkan data baru diluar rangenya, maka range tersebut tidak dapat otomatis menambahkannya. Kamu dapat menggunakan bantuan Rumus Offset untuk mengatasinya. Dengan rumus tersebut kamu dapat menanamkan ulang rangemu atau menggunakan range dinamis.

Sekian penjelasan pengertian dari range adalah, fungsi, dan penggunaannya di Excel. Semoga artikel tentang range adalah atau pengertian range ini dapat berguna dan bermanfaat bagi kalian yang membutuhkan cara atau langkah yang dijelaskan di atas.

See u the next artikel!

Leave a Comment